Senin, 24 Maret 2014

Indra Sjafri: Saya Rela Tak Dibayar Demi Indonesia



REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Nama Indra Sjafri melambung lantaran sukses menukangi Tim Nasional U-19 Indonesia. Bersama Evan Dimas cs, Indra pun mengharumkan dunia sepak bola Tanah Air.

Rasa cinta Indra terhadap dunia sepak bola Indonesia, terutama dalam melatih Timnas U-19 tidak perlu diragukan lagi. Pelatih kelahiran Pesisir Selatan Sumatra Barat ini menegaskan pengabdiannya untuk Merah Putih tanpa pamrih.

"Sebelum saya menjadi pelatih ada perjanjian mengenai kontrak kerja, namun saya tak mempedulikannya. Bagi saya membela negara jangan ada rasa pamrih dan saya rela tak dibayar demi harga diri bangsa (Indonesia)," kata Indra dalam acara peluncuran buku Timnas U-19 di Jakarta, Ahad (23/3).

Menurut Indra, jika kita lebih memikirkan berapa materi yang akan kita terima untuk bermain di tim nasional itu akan membawa dampak buruk di masa depan. Karena itu, Indra bersama timnya tak pernah memperdulikannya mereka bermain tanpa rasa pamrih.

Indra menambahkan,"Loyalitas dan kecintaan terhadap Tanah Air ini kami akan buktikan melalui sepak bola demi harga diri bangsa di mata dunia."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar