Kamis, 26 Juni 2014

Tim PON Jabar 70% Diperkuat Pemain Kelahiran 95

 AH / Kacamatasejati.com

BANDUNG, KACAMATASEJATI – Pelatih tim PON Jawa Barat, Mustika Hadi mengaku kesiapan pasukannya sudah maksimal untuk meladeni timnas U-19 besok malam. “Tim PON Jabar sudah maksimal. Pemain-pemain kita ini sebagian besar adalah hasil Porda kemarin,” ujar Mustika di gedung Asprov PSSI Jawa Barat, Jl Lodaya Bandung, Kamis (26/6).

Mustika menyebutkan, amunisinya saat ini sekitar 70% memang pemain kelahiran tahun 1995 dan saat ini tinggal mematangkan kekompakkan tim. “Tujuan kita memang ingin memantapkan tim untuk persiapan PON nanti, tapi kebetulan ada timnas U-19 ke sini (Bandung) jadi kami maksimalkan terus,” ujar Mustika.

Manajer Tim PON Jabar, Faisal Harris mengakui secara teknik anak-anak tim PON Jabar sudah 90 persen, sehingga tinggal pematangan saja. Bahkan fisik pemain lanjut Ical sapaan akrabnya sudah terlihat semakin bagus. “Kekompakkan juga saya pikir sudah ada peningkatan, tinggal besok semuanya dimatangkan,” ujar Ical.

Sebelumya timnas Indonesia U-19 melakukan kunjungan ke panti asuhan, Muhammadiyah di Jl. Nilem Bandung dan selanjutnya Evan Dimas dkk melakukan ziarah ke makam Ketua PSSI Jawa Barat pertama, Alm. Soeratin di TPU Sirnaraga Bandung. (Jio Tanzias/KS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar