Selasa, 27 Mei 2014

Pelatih Lebanon Sudah Dengar Kekuatan Timnas U-19

antara foto
 VIVAbola – Pelatih Lebanon U-19, Bassem Ali Mohammad, mengaku sudah banyak mendengar tentang kekuatan Timnas Indonesia U-19. Ali Mohammad juga mengaku berterima kasih kepada PSSI, karena mau mengundang timnya untuk beruji coba di Indonesia. 

Ali Mohammad mengatakan bahwa timnya menempuh perjalanan selama 36 jam untuk sampai ke Kota Solo, Jawa Tengah. Laga persahabatan antara Timnas U-19 melawan Lebanon U-19 akan digelar Rabu 28 Mei 2014 di Stadion Manahan, Solo.

"Kami tempuh 36 jam perjalanan, tetapi nyaman. Kami sudah banyak mendengar kekuatan Indonesia. Kami ingin mengambil keuntungan untuk buktikan kekuatan tim kami di sini," tutur Ali Mohammad dalam konferensi pers, Selasa 27 Mei 2014.

Ali Mohammad juga mengungkapkan bahwa ini merupakan kunjungan pertama kali timnya ke Indonesia. Ia mengaku bahwa mengetahui kalau Indonesia memiliki suporter yang fanatik, karena itu dia bertekad mempermalukan Garuda Jaya di kandang sendiri.  

"Kami ingin mengalahkan Timnas U-19, sekaligus merasakan tekanan suporter di sini. Sebenarnya ada pertandingan Arab Cup, tetapi ditunda. Kami butuh pertandingan internasional untuk pemanasan Arab Cup," jelasnya. 

"Kami ingin membangun kekuatan di tim Lebanon, ada enam sampai tujuh pemain baru, salah satunya Felipe Colly. Kami juga mencoba memainkan pola 4-2-3-1," lanjutnya.

Sementara itu, salah satu pemain Lebanon U-19, Felipe Colly, mengaku tak sabar untuk menjalani pertandingan melawan Evan Dimas dan kawan-kawan. Dia percaya, laga besok akan berjalan menarik dan ketat.

"Kami sudah tahu Indonesia mempunyai tim yang berkualitas. Saya dan rekan-rekan sudah menunggu. Pertandingan besok akan menarik," ujar Felipe Colly. (asp)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar