Senin, 09 Juni 2014

Indra Sjafri: Ini Adalah Persiapan Jelang Piala Asia


ade/inioke

IniOke.com - Laga kontra Semen Padang U-21 pada Rabu, (11/6) mendatang menjadi salah satu pertandingan persiapan Garuda Jaya Timnas U-19 sebelum menuju AFC Myanmar 2014. Hal ini disampaikan langsung oleh couch Indra Sjafri usai menjalani latihan di Stadion H. Agus Salim Padang,  Senin (9/6).

Membawa 30 orang pemain ke Ranah Minang, Indra Sjafri mengungkapkan bahwa pertandingan melawan tim kebanggaan Sumatera Barat ini merupakan salah satu rangkaian program dalam mempersiapkan tim sebelum menjalani laga pada Piala Asia di Myanmar nanti.

"Kesiapan Timnas tidak sepotong-sepotong dan Tur Nusantara ini merupakan bagian dari program Timnas dalam melakukan persiapan Piala Asia. ," ungkap Indra Sjafri.

Pelatih asal Sumatera Barat ini juga menyampaikan bahwa sampai sejauh ini persiapan tim telah mencapai 60 sampai 70 persen. Hal ini dilihat setelah beberapa kali melakukan uji coba dengan beberapa tim baik itu di dalam negeri maupun di luar negeri.

Namun dirinya juga mengaku bahwa nantinya setelah menjalani Tur Nusantara ini, anak-anak Garuda Jaya juga akan menjalani Tur Eropa. Beberapa tim seperti Timnas Amerika U-20, Brazil U-20, dan Argentina U-20 akan menjadi tim yang akan menguji kemampuan putra terbaik Indonesia ini nantinya.

"Setelah menjalani Tur Nusantara ini, Timnas Amerika U-20, Brazil U-20, Argentina U-20, Tiongkok U-20, Qatar U-19, dan beberapa negara lain serta ditambah dua klub Barcelona dan Valencia direncanakan akan menjadi lawan tanding bagi Timnas U-19," jelas Indra Sjafri usai pemusatan latihan di Stadion H. Agus Salim. (ade) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar