Goal.com - Pelajaran berharga dipetik timnas Indonesia U-19 saat ditaklukkan
Oman U-19, skor 2-1, dalam uji coba di Stadion Sultan Qaboos, Muscat,
Oman, Rabu (9/4). Pelatih timnas U-19, Indra Sjafri, pun telah
mempersiapkan timnya jelang laga kedua melawan Oman U-19 di tempat yang
sama, Jumat (11/4).
Beberapa evaluasi pun dilakukan. Tak ingin kecolongan lagi seperti di
laga perdana lalu, Indra terus mengasah Evan Dimas dan kawan-kawan
untuk mengantisipasi bola-bola set piece dari para penggawa Oman U-19. Maklum, satu gol yang bersarang ke gawang timnas U-19 adalah hasil dari set piece sepak pojok, yang dikonversikan dengan baik oleh Hasan Alsadi pada menit ke-20.
Timnas U-19 sempat membalas melalui gol Ilham Udin Armaiyn pada menit
ke-26. Tapi pada akhirnya, Oman mampu kembali unggul 2-1 lewat gol yang
dicetak Marwan Alsiabi pada menit ke-76.
"Kemarin tim sempat latihan untuk antisipasi bola mati dan bola atas.
Kami juga memaksimalkan pola dan strategi untuk meredam kecepatan para
pemain Oman," ujar Indra.
Seperti diberitakan sebelumnya, timnas U-19 memang sedang melakukan
rangkaian tur Timur Tengah, untuk persiapan Piala Asia U-19 2014. Pada
tur ini, ada lima uji coba yang akan dijalani para penggawa Garuda Jaya.
Setelah melawan Oman U-19, timnas U-19 dijadwalkan menghadapi Uni
Emirate Arab U-19 pada 14 dan 16 April. Terakhir, mereka akan melawan
klub Al-Shabab U-19, 19 April mendatang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar