Kamis, 10 April 2014

Timnas U-19 Kalah, Indra Sjafri Tetap Tenang


REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih tim nasional U-19 Indra Sjafri tidak ingin terlalu mempermasalahkan kekalahan anak-anak asuhnya dalam laga perdana Tur Timur Tengah melawan Oman U-19. Indra menyebut Evan Dimas dan kawan-kawan belum bisa tampil maksimal karena masih kelelahan.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Sultan Qaboos, Rabu (9/4) sore waktu setempat, Oman unggul terlebih dulu pada menit ke-20. Kelemahan timnas U-19 dalam mengantisipasi umpan-umpan lambung mampu dimanfaatkan bek Oman Hasan Alsadi  setelah memaksimalkan skema tendangan penjuru.

Timnas sempat menyamakan kedudukan lewat gol Ilham Udin Armaiyn enam menit berselang. Namun tuan rumah menyegel kemenangan pada menit ke-76 melalui sepakan Marwan Alsiabi yang gagal dibendung kiper Ravi Murdianto.

"Anak-anak main bagus. Hanya saja masih butuh adaptasi, istirahat juga belum maksimal,"  kata Indra melalui pesan singkat, Kamis (10/4).  Timnas U-19 hanya memiliki waktu dua hari untuk latihan di Oman setelah sebelumnya menjalankan ibadah umrah.

Indra mengakui, salah satu faktor tidak maksimalnya permainan timnas U-19 juga karena faktor cuaca yang cukup panas. Indra mengatakan suhu udara di Oman mencapai 33 derajat celcius. "Suhu udara panas, dan kepala kami pada botak semua pula," seloroh Indra.

Kendati begitu, pelatih asal Sumatera Barat tersebut tetap mengakui keunggulan timnas Oman. Menurutnya, Oman bermain sangat cepat dan ditunjang dengan kondisi fisik yang mumpuni untuk bermain 2x45 menit.

Timnas U-19 akan kembali melawan Oman pada Jumat (10/4) sore waktu setempat di stadion yang sama. "Insya Allah pada pertandingan kedua nanti kita bisa bermain lebih baik," harap Indra.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar