Minggu, 06 April 2014

Tiba di Oman, Timnas U-19 Langsung Latihan

Detik - Jakarta - Tim nasional Indonesia U-19 sudah tiba di Oman setelah menjalani ibadah umroh selama lima hari. Sesampainya di sana, Evan Dimas dkk. langsung menggelar latihan.

Timnas U-19 saat ini tengah bersiap menjalani serangkaian ujicoba di Timur Tengah. Tim 'Merah-Putih' akan lebih dulu menghadapi Oman pada 9 April.

Setelahnya, timnas U-19 akan melawan Uni Emirat Arab pada 14 dan 16 April. Tim arahan Indra Sjafi itu akan menutup rangkaian ujicoba di Timur Tengah dengan melawan klub, Al-Shabab U-19.

"Hari ini kami hanya latihan sore di hotel. Besok pagi dan sore baru mulai latihan di stadion," ujar pelatih Indra Sjafri melalui pesan singkat, Minggu (6/4/2014).

Ujicoba di Timur Tengah merupakan salah satu persiapan timnas U-19 sebelum terjun di Piala Asia Oktober mendatang. Tujuan yang ingin dicapai Indra adalah untuk mematangkan tim.

"Tur ini adalah bagian untuk mematangkan tim. Kami tidak mementingkan hasil, karena ini adalah ujicoba. Yang penting anak-anak tahu bagaimana menalar dan beradaptasi dengan lawan. Itu yang kami harapkan," kata Indra beberapa waktu lalu.


Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar