Selasa, 01 April 2014

Ini rahasia kekompakan Hargianto-Evan Dimas

Sindonews.com - Gelandang Timnas Indonesia U-19, Muhammad Hargianto mengungkap rahasia kekompakkan bersama kapten Evan Dimas di skuat berjuluk Garuda Jaya. Menurutnya, kebersamaan dengan Evan yang sudah lama terjalin lama turut berkontribusi dalam kekompakkan itu.

"Kalau sama Evan karena kami main bersama dari 2012 silam. Jadi mungkin sudah tahu maunya Evan seperti apa saat berada di lapangan," ujar Hargianto ketika acara pelepasan umrah timnas U-19 di Jakarta, Senin (31/3).

Evan dan Hargianto memang sudah membela timnas sejak 2012. Kala itu, juga di bawah asuhan Indra Sjafri mereka membawa timnas U-17 menjuarai turnamen di Hongkong. Dibawah asuhan Indra Sjafri juga, mereka akhirnya naik kelas ke timnas U-19.

Turun di Piala AFF U-19 tahun lalu, Evan dan Hargianto yang kali ini ditambah Zulfiandi menjadi tumpuan di lini tengah hingga akhirnya mampu menjadi juara dengan mengalahkan Korea Selatan di final. Kini, dengan sejumlah perubahan yang dibuat Indra di internal tim, Hargi, Evan serta Zulfiandi tetap menjadi pilihan utama.

Mengenai hal itu, Hargi mengaku iklim kompetisi itu justru terus memacu dirinya. "Kalau di internal tim sih kompetisi kejar-kejaran terus. Hanya sekarang lebih banyak istirahat saja," tandasnya.

Timnas U-19 saat ini tengah bersiap berangkat ke Timur Tengah untuk menunaikan ibadah umroh. Setelah itu, mereka akan melakoni ujicoba melawan Oman U-19, Uni Emirat Arab U-19 dan Al Shabab U-19.

(akr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar