Senin, 27 Januari 2014

Sihir Bernama Timnas Indonesia U-19 di Yogyakarta



TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia U-19 adalah pahlawan.
Memberi penghiburan bagi masyarakat lewat penampilan di atas lapangan sepak bola. Dan wajar jika gairah pendukung timnas menggelora. Tidak sabar menanti Evan Dimas dan kawan-kawan beraksi.
"Mas Ravi, mas Ravi, tunggu. Minta waktu untuk foto sebentar," sergah Maurissa Hasina Rosyi, salah seorang suporter perempuan di pintu keluar lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), belum lama ini.
Ia rela berjubelan dengan puluhan suporter lain. Di mata Rissa, Ravi Murdianto -kiper timnas Indonesia U-19- sosok idola selain karena penampilan juga wajahnya yang rupawan.
Potret itu menjadi salah satu cermin antusiasme masyarakat Yogyakarta dalam menyambut timnas U-19 yang tengah menjalani pelatnas tahap kedua sejak 8 Januari lalu. Hampir setiap sore, puluhan hingga ratusan masyarakat rela menunggu.
Sebelum latihan berlangsung sekitar pukul 15.30 WIB, mereka sudah memenuhi tribun penonton. Selepas latihan, mereka kemudian berlari ke arah pagar pembatas tribun untuk sekadar menjepret kamera ke arah pemain.
Rata-rata menggunakan ponsel pintar. Sebagian lain turun ke depan pagar lapangan UNY. Menunggu pemain keluar lapangan. Mereka kemudian berebut mencari pemain yang bisa diajak foto bersama. Ravi, kapten timnas U-19 Evan Dimas, dan bek sayap kanan Putu Gede Juni Antara menjadi sosok yang paling diburu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar