Jumat, 24 Januari 2014

Akun Twitter Resmi Pemain-Pemain Timnas U-19


GJB.  Media sosial twitter merupakan salah satu sarana sosialisasi masa kini yg paling banyak digunakan orang untuk bersosialisasi dengan orang-orang disekitarnya. Banyak dari pengguna twitter menggunakan twitter mereka dengan berbagai macam tujuan, ada yg hanya menggunakannya hanya sebagai sarana mencari teman, ada pula yang menggunakannya untuk mencari pasangan, berjualan, berkampanye, bahkan ada pula yang menggunakannya untuk membentuk opini.

Di dalam twitterland tingkat popularitas seseorang dapat diukur dari banyaknya jumlah follower dan celah inilah yang kadang dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang punya tujuan tertentu untuk memperbanyak followers dengan membuat akun-akun palsu orang populer. Tidak bisa dipungkiri prestasi yang ditorehkan Evan Dimas dan kawan-kawan membawa merekan pada gerbang kepopuleran dan hal ini bisa kita lihat di media sosial twitter dimana followers mereka bertambah signifikan, dari yang tadinya hanya ratusan , setelah Piala AFF dan kualifikasi AFC Cup followers mereka pun meroket menjadi ribuan sampai puluhan ribu.

Sayangnya kepopuleran mereka dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu yang membuat akun palsu hanya sekedar untuk meraup followers sebanyak-banyaknya dan setelah itu menggunakan untuk keperluan lain. Sebenarnya ada banyak cara untuk dapat mengetahui keaslian suatu akun, cara yang paling sederhana dengan melihat timelinenya. Pemain timnas u19 biasanya akan saling mentions/replies satu sama lain dan hal ini tidak akan kita temui pada akun palsu. cara lain dengan melihat followers salah satu akun asli pemain timnas u19. untuk itu penulis mencoba untuk meragkum semua akun twitter mereka, adapun akun twitter punggawa timnas U-19 yang resmi dapat kita lihat di bawah ini :

Akun Twitter Pemain Timnas U-19

1.   Ravi Murdianto : @RaviMurdianto
2.   Awan Setho Raharjo : @AwanRaharjo
3.   M. Diky Indriyana : @MochammadDiky
4.   M. Sahrul Kurniawan : @sahrul1313
5.   Hansamu Yama Pranata : @hanzamuyama
6.   Febly Gushendra : @FeblyGushendra
7.   Ryuji Utomo Prabowo : @ryujiprabowo
8.   Putu Gede Juni Antara : @GedePutuJA
9.   M. Fatchu Rochman : @fatchu_rochman5
10. Mahdi Fahri Albaar : @albaar_udhy
11. Eriyanto : @eriyantou
12. Bagas Adi Nugroho : @bagasadingrh
13. Hargianto : @muhammadhargian
14. Evan Dimas Darmono : @Evan_DD
15. Zulfiandi : @zulfiandi_cole
16. Iksan Kurniawan : @ichsanK95
17. Hendra Sandi Gunawan : @sandiHSG11
18. Alqomar Tehupelasury
19. Irfandy Zein Alzubeidy
20. Paulo Okyavianus Sitanggang : @paulookt_17
21. Ilham Udin Armaiyn : @IlhamArmaiyn
22. Maldini Pali : @Maldinipali
23. Yabes Roni Malaifani : @roni_yabes
24. Miftahul Hamdi : @miftahul_hamdi1
25. M. Dimas Drajad : @Dimasdrjd
26. M. Reza Fahlevi Sitorus : @rezafahlevimald
27. Muchlis Hadi Ning Syaifulloh : @MuchlisHadiNS
28. Dinan Yahdian Javier : @dinanjavier
29. Septian David Maulana : @Davidmaulana13
30. Martinus Novianto Ardi : @Martinuss09
31. Fahmi Al Ayyubi : @FahmiAlayyubi
32. Muhammad Rio Saputra : @M_RioSaputro
33. Hamdan Zamzami : @hamdanzamzani
34. Rudolof Yanto Basna : @YantoBasna03

Akun Twitter Official Timnas U-19

1.  Indra Sjafri (Pelatih Kepala Timnas) : @indra_sjafri
2.  Nur Saelan (Pelatih Fisik) : @Nursaelan
3.  Guntur Cahyo Utomo (Pelatih Mental) : @GunturCU
4.  Randy Nindito Boboy (Administrator) : @randynindito
5.  Aditya Prameswara (Fisioterapis) : @aditpramest
6.  Mughni Hasan (Kitman) : @HasanMughni


Tidak ada komentar:

Posting Komentar