Kamis, 17 Juli 2014

Penampilan Kiper Timnas U19 Masih Dinilai

 Coachindrasjafri.com

Coachindrasjafri.com - PENAMPILAN mengesankan Achmad Fahmi saat timnya menjamu para punggawa Timnas U19 pada Jumat (4/7), membuat banyak kalangan berspekulasi penjaga gawang Persik Kediri U21 itu akan dilirik pelatih kepala Timnas U19 Indra Sjafri. Namun spekulasi tersebut terbantahkan, saat Indra menyebut alih-alih menambah, pihaknya justru akan mengurangi salah satu dari tiga penjaga gawang yang ada saat ini.
" Tak ada penambahan jumlah penjaga gawang, justru pengurangan iya…"ujarnya.

Karena itu, menurut Indra, hingga kini para penjaga gawang tersebut masih dinilai oleh para pelatih sepanjang periodesasi latihan. Namun, mengenai kapan waktunya dilakukan pengurangan kipper, itu masih harus menunggu penilaian akhir.

"Semuanya masih dalam penilaian. Dan rencana mau dikurangi satu tapi tidak tahu kapannya," ujar Indra Sjafri di hadapan media usai pertandingan uji coba Timnas U19 vs Persik U21.

Disebutkan oleh Indra, dalam menjalani serangkaian ujicoba Tur Nusantara II, Timnas U19 masih mempergunakan tiga penjaga gawang yang ada. Mereka masing-masing Yakni Ravi Murdianto, Awan Setho Rahardjo dan M Dicky. Untuk melihat kemampuan mereka, dalam setiap pertandingan uji coba Tur Nusantara II, Indra masih sengaja memasang mereka secara bergantian.

Sementara itu pelatih kiper Tim Nasional U-19 Jarot Supriadi mengatakan penampilan penjaga gawang Awan Setho Rahardjo saat melawan Persik Kediri U-21 masih ada dalam jalur yang diinginkannya. Terhadap penampilan Setho malam itu, Jarot mengaku puas, kendati ia mencatat ada beberapa hal yang harus diperbaiki Awan Setho dalam pertandingan-pertandingan selanjutnya.

"Secara keseluruhan Awan bagus mainnya sesuai dengan yang diinginkan," ujar Jarot Jarot
Jarot juga mengungkapkan secara skill, tak ada perbedaan berarti antara ketiga penjaga gawang yang dimiliki oleh Timnas U19 itu. Mereka memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.[]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar